Diskusi Online Prodi Ekonomi Syariah Di Tengah Pandemi Covid-19

by | May 19, 2020 | Berita

Himpunan Mahasiswa Pogram Studi Ekonomi Syariah IAI Tabah Lamongan melakukan kegiatan diskusi online pada Sabtu, 16 Mei 2020, pukul 15.00 WIB dengan mengangkat tema “KEMANDIRIAN DAN SOLIDARITAS KEMANUSIAAN UNTUK MENJAMIN KETAHANAN PANGAN DI TENGAH PANDEMI COVID-19”. Materi dalam acara tersebut dibawakan oleh dua narasumber yaitu bapak Ali Mujib, M.EI & ibu Dr. Alimul Muniroh, M.Ed, selaku dosen IAI TABAH dan di moderatori oleh bapak Ahmad Badrut Tamam, M.HI.

Acara tersebut diikuti oleh Mahasiswa Prodi Ekonomi Syariah mulai dari semester dua, empat, enam, dan delapan. Acara tersebut berjalan dengan lancar sampai selesai. Banyak sekali bermunculan ide-ide kreatif dari mahasiswa dan dosen dalam acara tersebut. Perdebatan antara dosen dan mahasiswa tidak bisa dihindari, sehingga memberikan warna yang unik dan menarik dalam acara tersebut.

Tujuan diadakannya acara tersebut yakni, prodi Ekonomi Syariah tidak hanya ingin diam dan melihat msyarakat yang terkena dampak dari Covid-19, akan tetapi ingin memberikan sumbangsih meskipun itu kecil, karena sekecil apapun bantuan kita itu sangat berarti bagi mereka. Tidak selesai begitu saja diskusi online ini akan berlanjut ke sesi II nya sekaligus RTL yang akan dilaksanakan pada Selasa, 19 Mei 2020 (masy).